Informasi Lain, Pembesaran Ikan

Cara Merawat Ikan Platy bagi Pemula agar Sehat dan Cepat Beranak

Gambar ikan Platy Red Coral

Buat kamu yang baru mau terjun ke dunia perikanan hias, platy bisa banget dijadiin pilihan! Tapi meskipun begitu, Sobat Moja (Molly Jaya) juga perlu belajar cara merawat ikan platy yang benar. Ini buat menghindari kesalahan fatal. 

Selain itu, kalau Sobat Moja merawat ikan platy dengan benar, mereka bisa cepat besar. Atau bahkan cepat beranak. Akuarium kamu auto rame anakan platy yang imut-imut. Yuk, simak bocoran dari Minmo (Admin Moja). 

Mengapa Ikan Platy Sangat Cocok untuk Pemula?

Gambar ikan platy yang cocok untuk artikel cara merawat ikan platy
Foto: shutterstock

Platy itu karakternya damai banget, nggak hobi tawuran. Dan yang paling penting, tahan banting! Ikan ini juga nggak gampang stres kalau suhu air berubah dikit. Jadi cocok banget buat kamu yang baru belajar setting akuarium.

Belum lagi variasi warnanya yang bikin mata nggak bisa kedip. Ada Platy Mickey Mouse yang di ekornya beneran ada siluet kuping si tikus legendaris itu. Ada juga Red Coral yang merahnya nyala banget, sampai warna Sunset yang gradasinya juara. 

Plus, keunikan utamanya adalah mereka itu livebearer. Artinya, mereka nggak bertelur tapi langsung melahirkan anak. Bayangin, tiba-tiba di akuarium kamu udah ada bayi ikan berenang tanpa ngurusin telurnya. Seru banget kan?

Baca Juga: Makanan Ikan Platy yang Tepat beserta Panduan Porsi dan Gizinya

Persiapan Lingkungan Akuarium yang Ideal

Ilustrasi ikan platy kohaku
Foto: Akvarieboden

Biar platy kamu tetap sehat dan nyaman, persiapan kandangnya harus oke. Minmo saranin pakai akuarium minimal ukuran 20-40 liter ya. Kenapa? Biar mereka punya ruang buat berkeliaran dan parameter airnya nggak gampang kacau. Kalau kekecilan, kotoran ikan bakal cepat jadi racun buat mereka sendiri.

Untuk masalah air, platy suka suhu sekitar 22-28°C dengan air yang sifatnya agak alkalin (sedikit sadah/basa). Jangan lupa kasih tanaman air yang rimbun kayak Moss atau Java Fern. 

Di farm Molly Jaya, tanaman rimbun itu fungsinya vital banget buat tempat sembunyi burayak. Apalagi pas mereka baru lahir. Ini biar para burayak nggak dianggap camilan sama ikan-ikan yang lebih gede.

Baca Juga: 7 Jenis Ikan Platy Paling Populer beserta Ciri-ciri dan Harganya

Rahasia Pakan agar Ikan Platy Cepat Matang Gonad

Gambar ikan platy mickey mouse
Foto: suaramerdeka.com

Pengen platy kamu cepat “matang gonad” alias siap produksi? Kuncinya adalah nutrisi yang seimbang, Sobat Moja. Jangan cuma Sobat Moja kasih pelet yang itu-itu aja. 

Di Molly Jaya, Minmo selalu kombinasiin pelet protein tinggi dengan pakan alami kayak cacing sutra atau artemia. Pakan hidup ini kayak “booster” buat hormon kesuburan mereka.

Selain protein, platy itu butuh asupan nabati juga lho buat ngelancarin pencernaan mereka. Kamu bisa kasih pelet yang mengandung spirulina atau sesekali kasih bayam rebus yang udah kamu cacah halus. Kasih makannya dikit-dikit tapi konsisten, misal 2 kali sehari. Ini biar badan mereka nggak cuma gemuk lemak, tapi beneran sehat dan siap kawin!

Baca Juga: Cara Budidaya Ikan Platy Anti Gagal untuk Pemula

Strategi agar Ikan Platy Cepat Beranak

Gambar burayak ikan platy mickey mouse
Foto: frags2fishes.com

Nah, ini nih yang paling seru. Biar populasi ikan kamu meledak, perhatiin rasio jantan dan betinanya. Rumus dari Minmo: 1 jantan banding 2-3 betina. Kenapa betinanya harus lebih banyak? Soalnya kalau jantannya kebanyakan, si betina bakal capek dikejar-kejar terus buat kawin sampai stres. 

Kalau perbandingannya pas, si betina bakal lebih tenang dan fokus buat hamil. Terus gimana cara tahu platy kamu lagi hamil? Cek bagian perutnya, kalau ada titik hitam yang makin lama makin gelap dan membesar (namanya gravid spot). Itu berarti sebentar lagi bakal ada member baru di akuarium kamu. 

Untuk proses lahirannya, kalau akuarium kamu udah rimbun banget sama tanaman, biarin aja secara alami. Tapi kalau mau hasilnya maksimal, kamu bisa pakai breeding box. Ini biar bayi-bayinya langsung aman dari jangkauan ikan lain.

Perawatan Pasca Kelahiran (Menyelamatkan Burayak)

Gambar ikan platy bayi
Foto: commons.wikimedia.org

Setelah si ibu melahirkan, Minmo saranin segera pisahkan indukannya. Maaf-maaf kata nih, platy itu kadang suka lupa diri dan makan anaknya sendiri kalau lapar. Jadi, burayak harus punya tempat khusus atau minimal di akuarium yang penuh tempat sembunyi.

Buat urusan perut bayi ikan, jangan kamu kasih pelet ukuran dewasa ya. Karena nggak bakalan muat di mulutnya! Kasih pakan khusus burayak kayak infusoria atau pelet halus yang udah diremuk sampai jadi tepung. 

Pastikan airnya tetap bersih karena burayak itu lebih sensitif sama perubahan kondisi air dibanding bapak-ibunya. Oh iya, kalau Sobat Moja bingung di mana beli pelet burayak, langsung aja checkout di bawah ini!

Pertanyaan Umum Seputar Merawat Ikan Platy (FAQ)

Gambar ikan platy black tail
Foto: aquariumcoop.com

Minmo udah biasa banget nerima pertanyaan terkait cara merawat ikan hias, termasuk platy. Biar Sobat Moja ikutan dapat ilmu, nih Minmo udah tulisin pertanyaan yang sering ditanyain orang-orang!

1. Berapa lama masa kehamilan ikan platy sampai mereka melahirkan?

Gambar ikan platy sedang hamil
Foto: aquariacentral.com

Rata-rata siklusnya itu sekitar 24 sampai 30 hari, Sobat Moja. Tapi ini balik lagi ke suhu air dan kualitas pakannya ya. Kalau airnya hangat dan makanannya bergizi, prosesnya bisa lebih cepat.

2. Mengapa ikan platy saya sering mati mendadak padahal air terlihat jernih?

Gambar ikan platy mickey mouse
Foto: cuteness.com

Hati-hati, air jernih bukan berarti sehat! Ada yang namanya amonia, racun tak kasat mata hasil dari sisa pakan dan kotoran. Itulah pentingnya proses cycling atau siklus nitrogen. Tujuannya supaya ada bakteri baik yang ngerombak racun itu jadi aman.

3. Apakah ikan platy bisa dipelihara tanpa menggunakan aerator (pompa udara)?

Ilustrasi gambar ikan platy panda
Foto: shutterstock

Bisa-bisa aja kalau jumlah ikannya sedikit dan banyak tanaman asli. Tapi kalau akuarium kamu ramai, aerator itu wajib hukumnya. Karena biar kadar oksigen di air tetap melimpah dan ikan nggak megap-megap di permukaan.

4. Jenis ikan apa saja yang boleh dicampur dengan ikan platy?

Gambar ikan molly sebagai ikan yang bergabung dengan platy
Foto: shutterstock

Platy itu ramah banget, jadi mereka cocok sama sesama ikan damai kayak molly, guppy, danio, atau neon tetra. Pokoknya hindari campur sama ikan predator atau yang suka gigitin sirip.

5. Bagaimana cara membedakan ikan platy jantan dan betina dengan mudah?

Gambar ikan platy kohaku
Foto: mascota.eu.org

Gampang banget! Liat sirip bawahnya. Jantan punya sirip bawah yang lancip nan ramping (disebut gonopodium). Sedangkan betina sirip bawahnya melebar kayak kipas dan perutnya cenderung lebih buncit bulat.

Dapetkan Platy Indukan yang Berkualitas dan Terpercaya 

Gimana, gampang banget kan cara merawat ikan platy ini? Ikan ini bener-bener cara paling asyik buat bikin akuarium kamu jadi ramai. Dan tentunya tanpa harus pusing sama perawatan yang ribet. 

Nah, kalau Sobat Moja pengen punya koleksi platy yang kualitasnya jempolan dan sehat, jangan bingung. Daripada ribet cari ke sana kemari, langsung checkout di Molly Jaya. 

Kita sering banget stok ribuan ikan platy, apalagi kalau habis panen. Mulai dari Platy Mickey Mouse, Hawai, Coral, Kohaku, sampai Sanke. Jangan lewatin kesempatan dapetin ikan platy berkualitas dari pusat ikan hias langsung! 

Tiap ikan hias di Molly Jaya diurus sama profesional. Tiap mau dikirim ke pelanggan pun, Molly Jaya selalu seleksi dan karantina dulu. Jadi nggak heran Molly Jaya selalu dijadiin langganan para juragan ikan hias

Itulah kenapa, Minmo mau saranin Sobat Moja buat segera checkout. Soalnya, stok ikan di katalog kami suka dijadiin rebutan. Alhasil stoknya gampang habis. Kalau pas kamu cek, ikan pilihanmu masih ready, berarti kamu beruntung!

Yuk, langsung checkout atau hubungi Minmo buat pilih-pilih langsung ikan impian kamu. Jangan sampai kehabisan ya!

Paket Hemat – Platy Mix (20 Ekor)

Harga aslinya adalah: Rp60.000.Harga saat ini adalah: Rp30.000.
-65%
Platy Caroline
Pilih opsi Produk ini memiliki beberapa varian. Pilihan ini dapat diambil di halaman produk

Platy Caroline

Mulai  Harga aslinya adalah: Rp2.000.Harga saat ini adalah: Rp700.
-65%
Platy Coral
Pilih opsi Produk ini memiliki beberapa varian. Pilihan ini dapat diambil di halaman produk

Platy Coral

Mulai  Harga aslinya adalah: Rp2.000.Harga saat ini adalah: Rp700.
-50%
Platy Hawai
Pilih opsi Produk ini memiliki beberapa varian. Pilihan ini dapat diambil di halaman produk

Platy Hawai

Mulai  Harga aslinya adalah: Rp5.000.Harga saat ini adalah: Rp2.500.
-43%
Pilih opsi Produk ini memiliki beberapa varian. Pilihan ini dapat diambil di halaman produk

Platy Kohaku

Mulai  Harga aslinya adalah: Rp3.500.Harga saat ini adalah: Rp2.000.
-43%
Platy Sanke
Pilih opsi Produk ini memiliki beberapa varian. Pilihan ini dapat diambil di halaman produk

Platy Sanke

Mulai  Harga aslinya adalah: Rp3.500.Harga saat ini adalah: Rp2.000.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *