Akuarium ikan guppy adalah wadah transparan atau habitat buatan yang khusus untuk memelihara ikan guppy. Akuarium ikan guppy memiliki banyak peminat karena kemudahan dalam pemeliharaan sehingga cocok untuk pemula.

Keunggulan akuarium ikan guppy adalah hemat biaya perawatan dan ruang, peletakan akuarium ini cocok pada meja kerja maupun ruang kamar. Selain itu, warna warni dan keaktifan  yang ada pada ikan guppy menambah keestetikan ruang.